DONGGALA – Dalam upaya meningkatkan keterampilan nelayan, Dinas Perikanan Kabupaten Donggala mengadakan pelatihan pembuatan perahu dari bahan fiberglass yang berlangsung selama tiga hari di Desa Loli Oge. Ini merupakan kali pertama pelatihan semacam ini dilakukan di daerah Donggala, dan bahkan di seluruh Sulawesi Tengah.
Pj Bupati Donggala, Moh Rifani, SSos, MSi, menyaksikan langsung hasil pelatihan tersebut dan memberikan apresiasi kepada Dinas Perikanan yang telah berperan aktif dalam memberikan bantuan kepada para nelayan.
“Selain memberikan bantuan sarana tangkap ikan, nelayan juga diberikan keterampilan cara membuat perahu dari fiberglass. Ini adalah yang pertama kali di Sulawesi Tengah,” ungkap Rifani pada acara tersebut, Sabtu (05/10/24).
Rifani berharap agar keterampilan ini dapat diperluas ke kecamatan lain di Donggala, dan ke depan, pelatihan pembuatan perahu fiberglass juga dapat bekerja sama dengan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).
Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Donggala, Ali Assegaf, SPi, MH, menambahkan bahwa masih terdapat puluhan rumah tangga nelayan di Desa Loli Oge yang belum mendapatkan perhatian dari program pembangunan perikanan. Dinas Perikanan akan fokus memberikan bantuan dan pelatihan kepada mereka agar dapat meningkatkan keterampilan dan pendapatan.
“Dinas Perikanan berupaya memberikan edukasi kepada nelayan mengenai tata cara membuat perahu dari fiberglass. Dengan semakin langkanya bahan kayu, kami percaya pengetahuan ini akan sangat berguna,” jelasnya
Dinas Perikanan memiliki harapan agar nelayan yang mengikuti pelatihan tidak hanya menerima bantuan, tetapi juga dapat mengembangkan industri pencetakan perahu fiberglass skala rumah tangga.
“Kami berharap melalui pelatihan ini, para nelayan dapat memahami tata cara pembuatan perahu dari fiberglass secara menyeluruh dan menjadi mandiri di masa depan,” tambahnya.
Sebagai bagian dari acara tersebut, Pj Bupati Donggala juga menyerahkan bantuan sarana tangkap ikan kepada nelayan, termasuk mesin ketinting, alat pendeteksi ikan, dan peralatan ikan seperti bubu. (Sumber berita Netiz.ID)