22 Bulan Bertugas di Sulteng, Kabulog Heriswan Pamit

Kepala Bulog Sulteng Heriswan (kedua dari kiri baju merah).foto.laporanrakyat.

PALU – Kepala Bulog Sulteng Heriswan menggelar kegiatan buka Puasa bersama di Kantor Bulog setempat pada minggu (2/3)

kegiatan buka puasa bersama di hari kedua bulan Ramadhan tersebut dirangkaikan dengan Silaturahim antara Kepala bulog Heriswan dengan seluruh Stakeholder terkait dan karyawan /karyawati Perum Bulog Sulteng dikarenakan dirinya akan pindah tugas menjadi Kepala Wilawah Bulog di Sumatera Selatan dan Bangka belitung

Kabulog Sulteng Heriswan kepada media ini mengatakan bahwa dirinya bertugas selaku pimpinan wilayah Bulog di Sulteng ini sudah dijalani selama 22 bulan.

” Alhamdulillah, saya berterima kasih atas dukungan dan kerjasama semua pihak sejauh ini, selama saya bertugas di Sulteng terhitung 22 bulan lamanya”Kata Heriswan

Dia menerangkan bahwa terhitung masa tugas sejak tanggal 3 maret 2025 (besok.red) dirinya sudah tidak lagi menjadi Kepala wilayah Bulog Sulteng dan di gantikan dengan Pimpinan yang baru yakni Ibu Elis yang sebelumnya bertugas di Sumatera Selatan dan Bangka Belitung

” Sekarang saya ditugaskan sebagai Pimpinan Wilayah di Sumatera Selatan dan Bangka belitung,jadi saya dengan Ibu Elis ini bertukar tempat”.jelasnya

Kata Heriswan bahwa banyak kesan yang dirasakan selama dirinya bertugas di Sulteng khususnya terkait kerjasama dalam bidang kesejahteraan masyarakat di Sulteng

Heriswan berpesan kepada semua karyawan dan karyawati Perum Bulog untuk terus menjaga hubungan baik denfan berbagai pihak

“Selalu berkoordinasi dengan pemerintah daerah baik itu Provinsi maupun kabupaten/kota yang ada di Sulteng terkait dengan tuposksi Bulog, dimanapun ada kegiatan Pasar murah bulog selalu hadir”.tutupnya.(HI)

Baca Juga