PALU – Musyawarah Cabang Persatuan Dokter Gigi Indonesia ( PDGI) yang berlangsung di salah Satu hotel di kota Palu pada Ahad (12/10) telah berhasil menorehkan Pemimpin baru pada Organisasi Profesi Dokter Gigi (PDGI) Kota Palu Periode 2025-2030.
drg Akmal Eddy Madda akhirnya mendapat dukungan yang sangat besar dari peserta Muscab PDGI Kota Palu tahun 2025 ini
dr Akmal yang juga saat ini menjabat selaku Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan Kesehatan pada Dinas Kesehatan Kota Palu itu berhasil meraih 45 suara dari Total sebanyak 66 suara Pemilih.
Adapun Visi Kepemimpinannya yakni “Menjadikan PDGI Cabang Palu sebagai organisasi profesi dokter gigi yang unggul, solid dan inovatif dengan semangat kebersamaan dalam mendukung transformasi kesehatan nasional.”
Akmal juga memilki sebanyak 6 Pilar Misi Strategis pada masa kepemimpinannya di PDGI Palu periode mendatang diantaranya pertama Solidaritas Membangun kebersamaan antar sejawat. kemudian misi kedua yakni Kompetensi Pelatihan berbasis era digital
Selanjutnya misi Ketiga yakni Agenda Nasional Dukung transformasi kesehatan, yang keempat yakni Kesejahteraan Advokasi perlindungan profesi
Misi strategis kelima Digitalisasi Platform organisasi modern dan yang terakhir Pengabdian Perluas peran di masyarakat.
Selaku ASN drg Akmal juga telah banyak mendapatkan penghargaan dan prestasi selama berkarir diantaranya Dokter Gigi Keluarga Terbaik PT. Askes Cabang Palu pada tahun 2012-2013.
Kemudian Penghargaan Primary Care Award BPJS Kesehatan Cabang Palu tahun 2014 dan yang ketiga Tenaga Kesehatan Teladan Nasional
Kementerian Kesehatan RI tahun 2016.(Hi)